SURAT YANG DIBACA PADA SHALAT DHUHA DAN DZIKIR SETELAHNYA
PERTANYAAN
Bismillaah..
'Afwan mau tanya Ustadz:
1.Surat apa yg dibaca Nabi 'alaihish sholatu wassalaam ketika sholat dhuha?
2.adakah adzkar setelah sholat dhuha?
JAWABAN
1. Ana blm mengetahui hadits shahih tentang penentuan surat tertentu yg dibaca di waktu sholat Dhuha.
Ada hadits yg menyebutkan surat asy-Syams dan ad-Dhuha dari Uqbah bin Amir, namun haditsnya dinyatakan maudhu' (palsu) oleh Syaikh al-Albaniy dalam Silsilah ad-Dhaifah, karena di dalam sanadnya terdapat perawi yg bernama Mujasyi' bin 'Amr yg dinyatakan sebagai pendusta oleh Yahya bin Ma'in.
Syaikh Bin Baz rahimahullah ketika ditanya tentang surat yg dibaca pada sholat Dhuha juga tdk menyebutkan surat tertentu. Beliau menyatakan:
السنة أن تقرئي مع الفاتحة ما تيسر من السور أو الآيات وليس في هذا حد محدود
Sunnahnya adalah engjau membaca surat-surat atau ayat-ayat yg mudah bersamaan dgn alFatihah. Dalam hal ini tdk ada batasan tertentu (http://www.binbaz.org.sa/fatawa/1080)
Sehingga dalam surat adh-Dhuha bisa membaca surat apa saja, atau ayat-ayat dalam alQuran.
2. Membaca Allaahummaghfir lii wa tub alayya innaka antat tawwaabur rohiim seratus kali
عَنْ عَائِشَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهَا قَالَتْ : صَلَّى رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَ سَلَّمَ الضُّحَى ثُمَّ قَالَ اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي وَتُبْ عَلَىَّ إِنَّكَ أَنْتَ التَّوَّابُ الرَّحِيْمُ حَتَّى قَالَهَا مِائَةَ مَرَّةٍ
Dari Aisyah radhiyallahu anha beliau berkata: Rasulullah shollallahu alaihi wasallam sholat Dhuha kemudian mengucapkan: Allaahummaghfirlii wa tub alayya innaka antat tawwaabur rohiim sebanyak 100 kali (H.R anNasaai dan al-Bukhari dalam al-Adabul Mufrod dan dishahihkan al-Albany)
Wallaahu A'lam
.....
Ustadz Kharisman hafizhahullah
.....
SURAT YANG DIBACA PADA SHALAT DHUHA DAN DZIKIR SETELAHNYA || http://walis-net.blogspot.com/2017/04/surat-yang-dibaca-pada-shalat-dhuha-dan.html
0 komentar:
Posting Komentar